KAKI KATAK

Freediving Fins



Fins atau kaki katak berguna sebagai perlengkapan yang memperpanjang kaki Anda ketika sedang menyelam. Pada umumnya fins yang digunakan untuk kegiatan freediving lebih panjang dan kaku dibandingkan dengan fins snorkeling ataupun fins untuk scuba diving sebab fins panjang (long fins) ini dapat mendorong air lebih banyak dengan efisiensi yang lebih gampang untuk memberikan daya dorong yang kuat bagi kaki Anda.

Kram / Kejang

Ketika Anda pertama kali menggunakan fins panjang ini otot-otot kaki Anda mungkin akan mengalami kram karena diperlukan upaya yang lebih besar untuk menggerakan fins panjang ini. Seiring dengan pelatihan kaki Anda akan terbiasa dengan fins panjang.
  • Jika otot pada bagian bawah kaki Anda yang kram, pegang ujung fins dan tarik naik ke arah badan Anda.
  • Jika otot di daerah paha Anda yang kram, pegang ujung fins dan tarik mundur ke belakang badan Anda.
Jenis Bahan untuk Fins

Ada tiga jenis bahan fins yang dapat digunakan - bahan plastik, bahan fiberglass dan bahan serat karbon.
  • Fins berbahan plastik terbuat dari berbagai jenis polimer. Fins plastik lebih ekonomis dan banyak digunakan oleh freedivers pada umumnya yang tidak mengikuti kegiatan kompetisi freediving.
Fins berbahan plastik

  • Monofins

Memang terliha aneh tetapi sangat efisien, monofins terbukti lebih efisien daripada sepasang fins normal (Bi-fins) karena mengurangi terjadinya gesekan atau benturan antar fins.

Untuk mendapatkan kesempurnaan dalam menggunakan monofins, Anda perlu mempelajari teknik 'dolphin kick' (tendangan lumba-lumba) yang merupakan teknik yang tidak mudah dalam prakteknya. Tendangan lumba-lumba membutuhkan sekelompok otot yang lebih besar daripada tendangan normal dengan menggunakan Bi-fins dan juga diperkirakan membutuhkan konsumsi oksigen yang lebih sedikit.

Satu kali tendangan monofin lebih kuat daripada tendangan sapasang Bi-fins normal, dan dapat menghasilkan daya dorong yang lebih baik ketika Anda menyelam ke laut yang dalam pada kondisi daya apung negatif.

Dalam beberapa tahun terakhir monofins lebih sering digunakan dalam kegiatan kompetisi freediving dibandingkan dengan sepasang Bi-fins normal.

Dimana tempat untuk membeli fins?

Di Indonesia sendiri sudah terdapat beberapa toko yang menyediakan fins panjang, antara lain :
  • Toko Alat Selam dengan merek Cressi; Gara 3000, Gara Pro dan Gara Modular
  • Toko Lautan Mas dengan merek Mares; Instinct Pro dan Razor Pro
  • Toko Seamoth dengan merek Omer; Stingray dan Millenium.
  • Toko Optima Dive dengan merek Seac.
Masih terdapat banyak merek-merek fins yang ada di luar negeri tetapi belum ada yang menjualnya di Indonesia seperti : Leaderfins, C4, Persistent, Spierre, Beuchat, Imersion, Mako, Salvimar dan masih banyak merek-merek lain yang dapat Anda beli secara online di internet.

Tips Memilih Fins

Mungkin bagi sebagian orang yang ingin membeli fins akan merasa kebingungan dalam memilih fins yang cocok untuk freediving. Faktor yang paling utama dan harus diperhatikan dalam memilih fins adalah kenyamanan dan kekuatannya.

Dalam faktor kenyamanan ini yang harus diperhatikan adalah ukuran footpocket fins, ketebalan fins serta bahan yang digunakan untuk blade fins tersebut.

Untuk memilih ukuran footpocket fins ini memang tidak mudah apalagi kita berada di benua Asia yang memiliki perhitungan ukuran yang berbeda dengan negara pembuat fins ini yaitu Eropa, UK dan Amerika.
  • Pastikan Anda mengetahui dengan benar ukuran kaki Anda dan menyesuaikannya dengan ukuran benua yang Anda pilih dan pilihlah fins yang sesuai dengan ukuran kaki Anda.
  • Jika fins yang Anda pilih kebesaran, Anda dapat mengatasinya dengan memakai socks freediving yang memiliki variasi ketebalan dari 1.5mm - 5mm.
  • Jangan memaksakan untuk memilih fins yang terlalu kebesaran di kaki Anda, selain mengurangi efisiensi Anda ketika berada air juga dapat menimbulkan resiko terlepasnya fins dari kaki Anda ketika berada di dalam air atau sedang melakukan manuver.
  • Jika Anda memilih fins yang terlalu kecil juga akan mengurangi efiesiensi Anda, selain sempit juga akan melukai kaki Anda karena goresan-goresan yang menimbulkan luka.
  • Untuk mengurangi kesalahan cobalah langsung ukuran footpocket fins di toko, jika Anda memilih belanja online pastikan untuk menanyakan ukuran kaki produk fins itu berasal dari benua mana.
Dalam memilih ketebalan fins tidak akan lepas dari bahan yang digunakan oleh fins tesebut. Misalnya jika Anda memilih fins berbahan plastik maka hanya ada dua pilihan ketebalan yaitu soft blade dan hard blade. Berbeda dengan fins berbahan serat karbon yang memiliki tiga ketebalan yaitu soft, medium danhard. Tentu saja ketebelan fins ini harus sesuai dengan berat tubuh Anda serta kekuatan kaki Anda.
  • Fins soft blade cocok untuk berat badan dari 40kg sampai dengan 60kg.
  • Fins medium blade cocok untuk berat badan dari 60kg sampai dengan 80kg.
  • Fins hard blade cocok untuk berat badan dari 80kg sampai dengan 100kg keatas.
Ukuran bobot diatas ini adalah untuk fins berserat karbon dan juga harus diperhatikan bahwa soft blade fins plastik sama dengan medium blade berserat karbon karena memang bahan yang berbeda.

Salah satu keunggulan soft blade fins karbon adalah lebih ringan dan nyaman dikaki tetapi kekurangannya adalah tidak cocok untuk menyelam dalam dan tidak bertenaga saat menghadapi medan air yang berarus.

Dalam faktor kekuatan fins ini tergantung pada ketebalan fins yang sesuai juga dengan bobot badan dan tenaga kaki Anda. Jika Anda dengan berat badan 50kg dan memakai fins dengan ketebalan hard blade tentu saja akan menguras banya tenaga Anda sehingga membutuhkan konsumsi oksigen yang lebih besar.

TUTUP KEPALA

Topi Renang


Memilih topi renang yang baikTopi renang adalah salah satu perlengkapan renang berupa penutup kepala berbentuk topi yang terbuat dari silikon atau lateks, dipakai untuk menutup kepala pada saat berenang.
Mengapa harus memakai topi renang?

1. Untuk menjaga rambut Anda kering selama berenang
2. Untuk melindungi rambut Anda dari kerusakan yang disebabkan oleh air yang mengandung klor
3. Untuk melindungi kepala Anda saat berenang, karena kebanyakan panas tubuh hilang melalui kepala
4. Untuk menjaga rambut menerpa wajah Anda saat berenang, dan mencegah rambut terjerat dalam tali kacamata renang Anda
5. Meningkatkan penampilan diri
Siapa saja yang harus memakai topi renang?
Pada umumnya orang dewasa harus menggunakan topi renang saat berenang.  Anak-anak berumur 4 tahun sebaiknya juga memakai topi renang. Anak-anak yang berusia lebih kecil umumnya merasa tidak nyaman berenang menggunakan topi renang yang pas di kepala mereka.
Apa perbedaan antara topi renang yang terbuat dari lateks dan silikon?
Topi renang yang terbuat dari lateks biasanya harganya lebih murah. Topi renang lateks tersedia dalam banyak pilihan warna dan gaya.  Perenang biasanya lebih suka topi renang yang pas ukurannya di kepala. Topi lateks dapat ditarik untuk menyesuaikan ukurannya dengan  sebagian besar orang dewasa dan ukuran kepala anak-anak. Orang yang alergi terhadap lateks sebaiknya tidak menggunakan topi renang ini.  Kelemahan lain dari topi lateks adalah topi lateks sangat tipis dan mudah robek bila ditarik terlalu kuat atau tersangkut dengan benda tajam.
Topi renang yang terbuat dari silikon lebih tahan lama dibandingkan topi renang lateks. Harganya juga  lebih mahal. Bahan silikon lebih kuat dari lateks sehingga topi renang silikon diproduksi dalam lebih banyak warna cerah dan terang. Topi silikon awalnya dirancang sebagai topi renang alternatif untuk orang yang alergi  terhadap lateks. Topi renang silikon dapat ditarik menjadi lebih dari 2 kali ukuran aslinya.
Bagaimana cara terbaik memakai topi renang?

Cara terbaik memakai topi renang adalah dengan menahannya pada kedua sisi dan tekuk kepala Anda ke bawah. Letakkan topi renang pada dahi dan tarik topi renang dengan dua telapak tangan sampai pangkal leher Anda. Perenang dengan rambut yang sangat panjang dapat menyanggul rambut mereka dan menempatkannya di atas kepala. Jika pemakainya berambut sangat panjang atau tebal, lipat topi renang separuhnya, lakukan hal seperti di atas,  kemudian lipatan dibuka dan tutupkan pada sisa rambut yang belum tertutup oleh topi.
Bagaimana cara merawat topi renang?

Setelah selesai digunakan, bilas dengan air dingin dan lap sampai kering. Taburkan sedikit  bedak yang kering setelah digunakan. Jangan biarkan topi renang terkena sinar matahari langsung. Hindari benda tajam seperti kuku atau jepit rambut karena akan merobek topi Anda.

Ada beberapa kegunaan penutup kepala, misalnya untuk melindungi rambut dari air kolam renang yang kurang baik (mis terlalu banyak mengandung kaporit), untuk orang yang berambut panjang agar tidak mengganggu sewaktu berenang, dll.- Harga penutup kepala ini sekitar 25.000,- s/d 50.000,-

PAKAIAN RENANG


Aduuuh, orang-orang pada lebih suka berenang pakai celana pendek atau baju kaos (untuk wanita). Bahkan di INDONESIA pun pada masih pakai begitu :(
Padahal harga baju renang tidaklah terlalu mahal loh ..ya anggap saja seharga pulsa hp, 50rb atau 100rb.

- Harga celana renang sekitar 25.000,- s/d 50.000,-
- Harga baju renang wanita sekitar 70.000 - 200.000 (kalau diskon malah bisa hanya 25.000, merk sweet dance)
- Merk yang bagus ya Speedo, tetapi merk sweet dance juga cukup bagus

Olahraga Pedia – Olahraga renang memang banyak disukai baik anak-anak maupun dewasa.Mengingat olahraga renang banyak sekali manfaatnya banyak dari mereka berlatih renang dengan mengikuti les privat.Menurut pengamatan dari admin masih banyak mereka yang hobi renang tapi masih menggunakan pakaian yang asal-asalan hal ini pasti mengganggu pergerakan dan anda merasa tidak leluasa pada saat berenang.

Khususnya bagi anda para wanita pada saat renang juga ingin tampil OK dan memakai pakaian renang yang bagus sesuai dengan postur dan warna kulit.Untuk memilih baju renang yang bagus bukan seperti memilih baju yang biasa anda beli lho..Ada beberapa hal yang harus anda perhatikan dalam pemilihan baju renang khusus untuk wanita.Untuk itu kami akan membantu anda para gadis-gadis dalam emilih baju renang yang baik dan benar.

6 TIPS MEMILIH PAKAIAN RENANG WANITA PALING TEPAT

KIAT MEMILIH BAJU RENANG WANITA DENGAN BAIK

1.Perhatikan Bentuk Tubuh

Bagi anda para wanita yang ingin membeli pakaian renang harus memperhatikan postur tubuh anda.Jika anda mempunyai berat badan yang ideal memakai baju renang model apa saja pasti cocok namun bagi kalian yang mempunyai postur tubuh yang tidak seimbang maka saya sarankan untuk memilih baju renang two pieces.Model baju renang seperti ini akan menutupi atau menyamarkan bentuk tubuh yang anda anggap kurang sempurna.

2.Memilih Corak

Walaupun ini terbilang baju yang hanya dipakai pada saat berenang saja anda juga harus pandai-pandai untuk memilih corak yang cocok untuk warna kulit anda.Apabila pada saat anda dikolam renang memakai pakaian renang yang serasi dengan warna kulit anda membuat anda percaya diri.

3.Perhatikan Bahan

Pada saat anda membeli baju renang wanita usahakan bertanya kepada penjualnya tentang bahan yang digunakan.Jangan memilih bahan baju renang terlalu berat karena akan membuat anda terganggu pergerakannya saat berenang dan hasilnya juga kurang maksimal.Saya sarankan untuk memilih baju renang wanita dengan bahan nylon karena nylon sifatnya ringan dan elastis.

4.Dicoba Sebelum Membeli

Pada saat anda sudah memasuki toko olahraga dan anda bersiap untuk membeli pakaian renang wanita usahakan untuk mencobanya terlebih dahulu jangan terburu-buru.Pastikanlah pada bagian dada tersangga dengan baik.Baju renang yang baik untuk dipakai cewek tidaklah terlalu ketat dan juga tidak terlalu longgar.

5.Model Baju Renang

Sebelum anda membeli baju renang wanita harus selalu mengikuti model terbaru.Maka carilah referensi toko yang menjual baju renang yang selalu update.Baju renang yang ketinggalan jaman akan membuat anda tidak PD

6.Perhatikan Harga

Sebelum membeli anda harus melihat bandrol harganya dulu dan sesuaikan dengan kantong anda.Jangan sampai hanya membeli baju renang anda menghutang dan membebani anda.Saya sarankan pada saat membeli toko dalam keadaan promo dan diskon besar-besaran.

Demikianlah beberapa Tips yang bisa anda gunakan sebagai acuan dalam membeli baju renang wanita yang baik dan benar.Dengan memakai pakaian renang paling tidak anda sudah mematuhi peraturan dan membuat pergrakan anda menjadi bebas dan hasilnya pun juga akan baik.Semoga bermanfaat.Terima kasih

Olahraga Pedia – Hallow kawan tahu tidak pemakaian celana renang yang asal-asalan khususnya pada pria akan sangat berpengaruh terhadap performa anda pada saat berada didalam kolam renang.Utuk itu anda harus menggunakan celana renang yang baik dan sesuai dengan postur tubuh anda.Bagaimana caranya ?

Sebelum admin menjawabnya kita ulas sedikit tentang renang.Renang membutuhkan pergerakan yang sangat kopleks seluruh tubuh.Apabila anda menggunakan celana renang yang tidak pas otomatis pergerakan akan terganggu.Untuk itu admin akan menjawab pertanyaan anda diatas dengan memperhatikan dibawah ini :

KIAT MEMILIH CELANA RENANG PRIA DILIHAT DARI POSTUR TUBUH

4 TIPS MEMILIH CELANA RENANG PRIA DENGAN BAIK

1.Perhatikan Postur Tubuh

Apabila anda mempunyai postur tubuh yang kurang tinggi namun tubuh anda atletis maka kamu lebih cocok untuk memakai celana renang yang potongan sampingnya tinggi namun tidak melewati pinggang.Hal ini bertujuan agar perut kamu yang atletis tampak dan kaki kamupun akan kelihatan jenjang.

Kalau tubuh kamu tinggi dan besar maka pilihlah celana renang yang panjang dan anda akan kelihatan proporsional.Dan pastikan anda memilih celana yang tidak terlalu ketat agar nyaman dipakai saat renang

Jika kamu memiliki perut yang buncit pasti anda tidak PD memakai celana renang bukan ? Tenang anda bisa siasati dengan memakai celana renang yang polos dan pakai baju kaos renang juga dengan warna yang sinkron.

Dan yang terakhir apabila kamu mempunyai postur tubuh yang tinggi namun kurus kamu bisa pakai celana renang yang panjang tapi longgar.Ingat panjang tidak melebihi lutut lho sob..Dengan begitu kamu akan kelihatan berisi dan indah kalau dipandang.hehehe

2.Perhatikan Warna Celana Renang

Pilihlah warna klasik yang terdiri dari warna biru,hitam dan merah tua.Warna tersebut tidak mencolok dan tidak terlalu banyak menarik perhatian.Sehingga anda akan kelihatan keren dan elegan.
Jika anda kepengen membuat sensasi saya sarankan untuk memilih warna yang bercorak.Celana yang warnanya bercorak paling cocok digunakan pada saat liburan kepantai dan jangan terlalu banyak motif warna

Jika anda suka dengan warna-warna pastel saya sarankan untuk memilih warna biru langit dan merah muda.Namun jika warna kulit anda coklat maka harus mencoba warna kuning dan orange.Namun jangan sekali-kali memilih warna hijau karena anda akan kelihatan agak tua sob..

3.Dicoba Terlebih Dahulu

Sebelum anda membayar celana renang anda harus benar-benar memastikan bahwa celana renang yang akan anda beli sudah nayaman dipakai dan celanya tidak ada yang cacat.

4.Perhatikan Keuangan Anda

Apabila keuangan anda lagi kering tidak ada salahnya untuk membeli celana renang dengan harga murah.Jika anda menginginkan kualitas bagus sebaiknya menabung terlebih dahulu.heheh.Sebagai alternatif lain sebaiknya anda membeli pada saat diskon besar-besaran.

Untuk tips membeli baju renang wanita sama pria memang sangat berbeda kawan.Bagi wanita pakaian renang ada 2 macam ada yang rapat ada juga yang model terbuka.Semoga tips membeli celana renang pria diatas dapat bermanfaat bagi kawan-kawan semua.Terima kasih

KACAMATA RENANG

A. Kaca Mata Renang 
Penting agar mata tidak ter-iritasi dan perih ketika sedang berenang
- Harga kaca mata renang sekitar 25.000,- s/d 200.000,-
- Merk yang bagus Speedo, tetapi sekarang banyak dijual speedo dengan harga sekitar 50.000-an (Carefour, Hypermart, dll). Kualitasnya lumayan lah.
Kalau menurut saya sih jangan beli kaca mata renang yang harganya terlalu murah, misal 25rb-an ...biasanya kualitasnya juga kurang (sering bocor, ketika dipakai kaca matanya kemasukan air).

Kaca Mata Renang Minus
Bagi orang yang ber-kacamata minus, sekarang juga tersedia kaca mata renang minus. Kaca mata renang minus ini bisa dibeli di :
- Ace Hardware, untuk minus 2,5 3,5 dan 4,5. Harganya sama sekitar 50.000-an
- Gramedia, variasi minusnya lebih banyak ..bahkan ada yang sampai minus 7. Harganya sekitar 100.000 s/d 200.000


Kaca Mata Renang Buram/ Berkabut 
- gunakan kaca mata renang Anti Fog dengan kualitas yang baik
- bila kaca mata renang mulai berkabut, maka bisa ditambahkan obat untuk diteteskan ke kaca mata renang. Obat anti fog untuk diteteskan di kaca mata renang tersebut bisa dibeli di toko alat-alat olah raga atau di gramedia. Kalau tidak salah harganya sekitar 50.000-an


Olahraga Pedia – Renang adalah salah satu olahraga yang menggunakan media air sebagai tempatnya.Apabila memperhatikan dengan teliti didasar kolam ada garis memanjang lurus yang berguna untuk lintasan renang agar lurus dan tidak berbelok – belok.Apabila pada saat anda berenang sambil menutup mata akibatnya anda akan berputar-putar ditengah kolam dan tidak akan menepi.Untuk itu anda harus menggunakan kacamata khusus renang yang bisa melihat terang walaupun sedang berada didalam air.

Dipasaran sendiri banyak sekali dijual jenis-jenis kacamata renang yang bervariatif harganya.Semua itu disesuaikan dengan kualitas dan merk.Salah satu merk kacamata renang yang terkenal adalah merk Speedo.Kacamata renang jenis ini banyak digunakan oleh para atlit renang dan harganya pun relatif agak mahal.Untuk itu admin akan memberikan referensi harga kacamata renang sebagai acuan anda sebelum membeli.

HARGA KACAMATA RENANG BERBAGAI MERK

MERK KACAMATA RENANGHARGA KACAMATA RENANG
Speedo Kacamata Renang LX-68Rp.86.000
Speedo Swimming GogglesRp.82.000
Speedo Kacamata Renang AK-6800Rp.180.000
Speedo Kacamata Renang MC 7900Rp.135.000
Speedo Kacamata Renang Futura OneRp.240.000
Speedo Kacamata Renang 72ARp.150.000
Speedo Kacamata Renang Aquapulse MaxRp.425.000
Speedo Kacamata Renang Aquapulse Max 2Rp.385.000
Speedo Kacamata RenangBL 6021Rp.90.000
Speedo Kacamata RenangFastskin 3 EliteRp.790.000
Speedo Kacamata RenangAnak AF3110Rp.55.000
Speedo Kacamata RenangLX-5000Rp.110.000
Speedo Kacamata Renang Dewasa Case PlastikRp.55.000
Speedo Kacamata RenangUV ShieldRp.90.000
Aukey LED Night Vision GogglesRp.158.000
Kacamata Reanag Lasona BlitzRp.207.000
Kacamata Renang Whizz ReflectorRp.115.000
Cool Cleacco SwimmingRp.90.000
Intex Water ProRp.85.000
Winmax PC Lens UV ProtectionRp.152.000
Speedo Kacamata RenangOEMRp.170.000
Kacamata Renang CleaccoRp.48.000
Kacamata Renang Ruihe UV-ShieldRp.90.000
Kacamata Renang SharkRp.112.000
Kacamata Renang Malmsteen SwedishRp.135.000
Kacamata GrilongRp.55.000
Kacamata Renang MinusRp.275.000
Kacamata Renang Anak FairiesRp.11.000
Intex Water SportRp.86.000
Kacamata Renang Send2PlaceRp.82.500
Kacamata SwansRp.110.000

Demikianlah daftar harga kacamata renang yang dijual pasaran.Pada saat anda membeli kacamata renang anda akan diperlihatkan berbagai macam merk dengan harga bervariasi.Kacamata renang tersebut juga dikhusukan anak-anak maupun dewasa.Merk Speedo memang masih menjadi unggulan.Bagi anda yang mempunyai masalah mata minus sekarang sudah tersedia kacamata renang khusus penderita minus.Terima kasih